4 Manfaat Sit-up Bagi Pria dan Wanita

EDY SYAM
0

4 Manfaat Sit-up Bagi Pria dan Wanita
4 Manfaat Sit-up Bagi Pria dan Wanita

Salah satu olah raga yang sangat dianjurkan untuk membantu mengecilkan perut adalah sit-up. Sebenarnya olah raga ini bukan hanya bisa membantu mengecilkan perut saja tapi juga sangat baik untuk kesehatan tubuh. Manfaat sit-up ini bisa Anda dapatkan dengan melakukan latihan rutin setiap harinya. Tentu saja untuk mendapatkan perut yang sixpacks dan rata harus dibarengi dengan asupan makanan yang sehat dan seimbang. Selain itu gerakan sit-up juga harus dilakukan dengan tepat agar otot tidak mengalami cidera.


Manfaat Sit-up Bagi Wanita


Gerakan sit-up yang tepat bisa mengurangi timbunan lemak yang ada di perut. Tidak hanya itu saja, manfaat sit-up bagi wanita dan juga pria masih banyak lagi. Berikut beberapa manfaat dari sit-up yang bisa didapatkan bagi Anda.


1. Mengecilkan Perut


Manfaat utama dari melakukan sit-up adalah mengecilkan perut. Gerakan sit-up yang berkonsentrasi pada latihan otot perut bisa membantu membakar lemak yang ada di perut. Lakukan sit-up 15 sampai 20 repetisi setiap paginya. Jika diperlukan lakukan lagi di sore harinya.


2. Mengencangkan otot perut


Manfaat sit-up yang paling utama yaitu untuk mengencangkan otot perut. Melakukan sit-up setiap hari bisa membantu otot perut semakin kencang. Dari beberapa penelitian menyebutkan bahwa sit-up bisa membantu membuat otot perut dan juga otot dada kencang dan menjadi lebih bidang.


3. Mencegah osteoporosis


Sit-up tidak hanya baik untuk otot saja tapi juga sangat baik untuk kesehatan tulang yaitu bisa mencegah osteoporosis. Manfaat sit-up bagi wanita ini bisa membantu mencegah pengeroposan pada tulang. Wanita yang rajin melakukan sit-up tulang tubuhnya akan semakin kuat, terutama tulang belakang.


4. Tubuh akan lebih stabil dan seimbang


Manfaat yang paling penting adalah bisa menyeimbangkan tubuh. Latihan sit-up secara tidak langsung membuat proporsi tubuh menjadi seimbang dengan membentuk otot perut dan juga otot dada. Tidak hanya itu saja otot bahu dan otot bagian tubuh lainnya juga terlatih. Dengan bentuk otot yang seimbang dan sudah terlatih tentunya aktifitas sehari-hari yang dilakukan menjadi sangat mudah.


Masih banyak lagi manfaat dari sit-up yang bisa Anda rasakan jika dilakukan setiap hari. Tentu saja gerakan tubuh saat sit-up juga harus benar. Terkadang ada beberapa orang yang melakukan sit-up setiap hari tapi tidak membuahkan hasil yang memuaskan, hal ini dikarenakan gerakan yang dilakukan salah. Misalnya saja melakukan gerakan sit-up yang terlalu cepat. 


Bukan cepat membakar lemak tapi justru membuat otot menjadi semakin tegang dan bisa menyebabkan kram perut. Selain itu melakukan sit-up dengan posisi yang kurang pas juga bisa membuat otot mengalami kram. Oleh karena itu untuk mendapatkan manfaat sit-up harus melakukan gerakannya dengan tepat.

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)