Obat Sakit Kepala dari Ramuan Tradisional dan Bahan Alami

EDY SYAM
0

Obat Sakit Kepala dari Ramuan Tradisional dan Bahan Alami
Obat Sakit Kepala dari Ramuan Tradisional dan Bahan Alami

Obat sakit kepala tentu sering kita butuhkan untuk mengatasi sakit kepala yang sedang kita alami. Sudah tentu kita pernah mengalami hal ini. Sakit kepala memang sering kali mengganggu berbagai aktivitas yang akan kita lakoni. Ada banyak faktor yang menjadikan kita merasa pusing atau sakit kepala. Mungkin saja sakit kepala yang Anda alami terjadi karena adanya penyakit dalam kepala Anda, tapi juga dapat terjadi karena adanya tekanan, stres, ataupun depresi yang Anda alami.


Obat Sakit Kepala Tradisional


Untuk mengatasi sakit kepala yang Anda alami karena berbagai faktor tersebut, Anda sebaiknya tidak terlalu bergantung pada obat medis. Mengapa? Karena ada kekhawatiran terjadinya efek samping dari penggunaan obat tersebut nantinya. Anda sebaiknya menggunakan obat sakit kepala yang terbuat dari bahan alami yang lebih aman dan minim efek samping. Kali ini kita akan membahas mengenai obat sakit kepala tradisional yang dapat Anda buat sendiri di rumah untuk mengatasi sakit kepala yang Anda alami sewaktu-waktu tersebut.


Obat pertama yang dapat Anda buat yaitu dengan menggunakan bahan temulawak. Memang temulawak telah terkenal sejak dahulu untuk urusan kesehatan dan pengobatan alami. Untuk mengatasi sakit kepala menggunakan bahan ini, Anda hanya perlu mengambil 2 genggam tepung temulawak dan kemudian rebus dengan 5 gelas air bersih hingga tersisa 3 gelas saja. Air rebusan tersebut kemudian disaring dan Anda minum 3 kali sehari secara teratur. Selain obat herbal tersebut digunakan untuk mengatasi sakit kepala juga dapat digunakan sebagai obat masuk angin.


Cara Alami Atasi Sakit Kepala


Sebenarnya ada banyak sekali bahan alami yang dapat Anda gunakan untuk mengobati sakit kepala yang Anda alami. Misalnya saja dengan meminum teh dan bersantai untuk merefresh pikiran Anda. Itu dapat Anda lakukan ketika Anda merasa sakit kepala karena banyak pikiran yang Anda alami. Anda dapat mencampurkan teh dengan madu ataupun susu agar membuat badan lebih terasa segar dan bugar. Cara alami atasi sakit kepala ini dapat Anda lakukan dengan mudah dan tanpa membutuhkan bahan-bahan yang sulit Anda temukan. Bahan yang digunakan hanya bahan-bahan yang ada di sekitar Anda saja.


Selain itu, Anda juga dapat mengatasi sakit kepala dengan membiasakan minum air putih 2 liter per hari. Jika menggunakan makanan, Anda dapat mengonsumsi berbagai jenis makanan seperti kentang, pisang, ikan, semangka dan lain sebagainya. Anda juga dapat mengatasi sakit kepala Anda dengan melakukan stretching (gerakan senam), tidur secara teratur, dan menghindari stress serta tekanan. 


Intinya jika Anda ingin terhindar dari masalah ini, lakukanlah pola hidup sehat selalu dengan mengonsumsi makanan bergizi, istirahat cukup, berolahraga, hindari stress dan selalu berpikir positif. Semoga sakit kepala yang Anda alami segera sembuh dengan obat tradisional yang kami berikan untuk Anda.

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)